banner 468x60
- Advertisement -Newspaper WordPress Theme

84 Jamaah Non KBIHU di Wilayah Kecamatan Rogojampi Ikut Bimbingan Manasik Haji

Banyuwangi – Kemandirian jamaah haji dalam beribadah sangat penting, hal ini disampaikan Syafaat ketika menyampaikan materi Manasik haji di Masjid Amal Bakti Muslim Pancasila, Rabu (01/04/2024) yang diikuti 84 Jamaah Non KBIHU diwilayah Kecamatan Rogojampi dan Sekitarnya.

Koordinator pelaksana kegiatan Asrori menyampaikan bahwa kelompok ini telah melakukan Bimbingan Manasik dengan menghadirkan narasumber kompeten, terutama dari ASN Kementerian Agama yang pernah bertugas sebagai PPIH Kloter.

banner 336x280

Kepala KUA Kecamatan Rogojampi H. Rosyidin menyampaikan bahwa KUA Kecamatan melaksanakan manasik haji sepanjang masa, sehingga sudah menjadi kewajiban bagi KUA Kecamatan untuk memfasilitasi kelompok yang ingin mengikuti bimbingan manasik haji.

“untuk jamaah haji yang berangkat tahun ini satu bulan sekali diadakan bimbingan manasik,” kata Rosyidin.

Salah satu jamaah Haji Khairul Anam menyampaikan bahwa meskipun dari Kementerian Agama telah ada jadwal manasik haji selama enam hari, namun pertemuan seperti ini juga sangat bermanfaat, terutama bagi dirinya yang saat ini menjabat Camat Blimbingsari yang tidak dapat mengikuti sepenuhnya manasik haji yang dilaksanakan di hari kerja.

“metode bimbingan manasik dengan sistem diskusi ini sangat menarik, terlebih dengan petugas haji,” katanya.

Syafaat menyampaikan tentang tehnis pelaksanaan haji, mulai dari kegiatan di asrama haji hingga kegiatan selama di Saudi Arabia.

Yang menarik, Syafaat juga menyampaikan tentang tempat-tempat ziarah selama melaksanakan ibadah haji.

“selama pelaksanaan haji, setiap jamaah yang melakukan kegiatan diluar kegiatan bersama, agar melaporkan kepada petugas kloter,” kata Syafaat.(*)

banner 336x280
Berbagi untuk Rakyat Palestina Klik Gambar dibawah iniPalestina
Pewarta:Humas
Sumber Berita:Humas
- Advertisement -Newspaper WordPress Theme

Berita Terbaru

Berita Nasional

[td_block_big_grid_fl_3]

Berita Banyuwangi

- Advertisement -Newspaper WordPress Theme