banner 468x60
- Advertisement -Newspaper WordPress Theme

Polri Peduli, Polres Lamongan Salurkan Bantuan Bedah Rumah untuk Warga

LAMONGAN – Kapolres Lamongan AKBP Bobby A. Condroputra memimpin langsung peresmian dan penyerahan bantuan bedah rumah untuk warga di Desa Keyongan Kecamatan Babat Lamongan.

Kali ini rumah Khoiriyah, salah seorang warga di desa tersebut yang mendapat giliran menerima bantuan.

banner 336x280

Disaksikan oleh Muspika Kecamatan Babat, Kepala Desa Keyongan beserta perangkatnya, serta perwakilan dari Yayasan Nurul Hayat dan Yayasan Berkah Bersinar Abadi dan masyarakat Desa Keyongan, Kapolres Lamongan menyatakan bedah rumah diresmikan.

Rangkaian kegiatan dimulai dengan penyerahan bantuan sosial berupa paket sembako secara simbolis oleh Kapolres Lamongan kepada perwakilan warga sekitar.

“Terimakasih kami sampaikan kepada semua pihak yang telah mendukung kegiatan ini,”ungkap AKBP Bobby, Jumat (22/3).

Kapolres Lamongan juga menyampaikan bahwa kegiatan bedah rumah ini juga upaya mewujudkan saling peduli antar sesame terlebih bagi yang benar – benar layak untuk diberikan bantuan.

“Ini bagian tugas kita semua sebagai sesama umat manusia, dan Polres Lamongan sebagai pelindung,pengayom dan pelayan Masyarakat,”ungkapnya.

Sementara itu Kepala Desa Keyongan juga menyampaikan rasa terima kasih kepada semua pihak yang turut serta dalam peresmian dan penyerahan bantuan bedah rumah warganya.

“Saya sebagai pamong di desa ini sangat mengapresiasi dan berterimakasih atas bantuan yang diberikan oleh Bapak Kapolres Lamongan dan pihak – pihak yang telah mendukung bedah rumah warga kami ibu Khoiriyah,”ucap Kepala Desa Keyongan.

Acara kemudian dilanjutkan dengan pemotongan pita peresmian dan penyerahan bantuan bedah rumah oleh Kapolres Lamongan, menjadi momen yang penuh makna bagi Khoiriyah dan seluruh masyarakat yang turut menyaksikan.

Saat ditanya, Khoiriyah hanya bisa menyampaikan ucapan syukur kepada Tuhan dan terimakasih kepada Kapolres Lamongan beserta seluruh warga Masyarakat yang telah mempedulikannya.

“Terimakasih kepada bapak Kapolres, bapak Kepala desa,dan Masyarakat yang sudah sudi bantu saya,”ucapnya sambil menitikan air mata. (*)

banner 336x280
Berbagi untuk Rakyat Palestina Klik Gambar dibawah iniPalestina
Pewarta:Humas
Sumber Berita:Humas
- Advertisement -Newspaper WordPress Theme

Berita Terbaru

Berita Nasional

[td_block_big_grid_fl_3]

Berita Banyuwangi

- Advertisement -Newspaper WordPress Theme